Jumat, 21 November 2008
RPP IPA
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Satuan Pendidikan : SD Negeri Lidah Wetan II
Mata Pelajaran : IPA
Kelas/Semester : V/1
Alokasi Waku : 2 x 35 menit
I. Standar Kompetensi
Mengidentifikasi cara makhluk hidup menyesuaikan diri di lingkungannya.
II. Kompetensi Dasar
Mengidentifikasi penyesuaian diri hewan dengan lingkungan tertentu untuk mempertahankan hidup.
III. Indikator
1. Menjelaskan cara hewan menyesuaikan diri dengan lingkungan, untuk memperoleh makanan.
2. Menjelaskan cara hewan menyesuaikan diri dengan lingkungan untuk melindungi diri dari musuhnya.
3. Menemukan contoh cara hewan menyesuaikan diri dengan lingkungan untuk memperoleh makanan.
4. Mengidentifikasi contoh cara hewan menyesuaikan diri dengan lingkungan untuk melindungi diri dari musuhnya.
IV. Tujuan pembelajaran
Melalui pengamatan, siswa dapat:
1. Menjelaskan cara hewan menyesuaikan diri dengan lingkungan, untuk memperoleh makanan.
2. Menjelaskan cara hewan menyesuaikan diri dengan lingkungan untuk melindungi diri dari musuhnya.
Melalui diskusi, siswa dapat:
3. Menemukan contoh cara hewan menyesuaikan diri dengan lingkungan untuk memperoleh makanan.
4. Mengidentifikasi contoh cara hewan menyesuaikan diri dengan lingkungan untuk melindungi diri dari musuhnya.
V. Materi pembelajaran
“Penyesuaian Diri Makhluk Hidup”
Penyesuain diri makhluk disebut juga dengan adaptasi. Setiap hewan memiliki adaptasi yang berbeda-beda. Contohnya: penyesuaian diri ikan hiu dan katak berbeda-beda dalam mencari/mendapatkan makanan. Untuk mendapatkan makanan, ikan hiu memiliki gigi yang kuat dan tajam seperti pisau silet. Sedangkan katak memiliki lidah yang panjang yang digunakan untuk menangkap mangsa. Untuk melindungi diri dari musuhnya katak menggunakan kaki belakang yang panjang dan kuat untuk meloncat menghindari musuh serta memiliki kulit berkelenjar racun dan mengeluarkan bau tidak enak.
Selain menyesuaikan diri dengan lingkungan, hewan juga meliki cara untuk melindungi diri dari musuhnya. Cara melindungi diri dari musuh juga berbeda-beda antara hewan yang satu dengan yang lainnya. Contohnya: cicak dan cacing. Cara cicak melindungi diri adalah dengan memutuskan ekor untuk mengalihkan perhatian musuhnya. Sementara cara cacing melindungi diri adalah menelungkup dan membuang kotoran dari perutnya. Demikian juga hewan lainnya pada umumnya, memiliki cara tersendiri untuk mencari makanan dan melindungi diri dari musuhnya. Berbeda dari hewan lainnya, cara ikan menyesuaikan diri untuk melindungi diri dari musuhnya ialah dengan mengkeruhkan air dan menggunakan sirip untuk meluncur di atas permukaan air.
VI. Model dan metode pebelajaran
1. Model pembelajaran kooperatif tipe JIGSAW
2. Metode yang digunakan:
a. Diskusi
b. Demonstrasi
c. Penugasan
VII. Langkah pembelajaran
1. Kegiatan awal
· Presensi
· Apersepsi (permainan)
o Langkah-langkah permainan:
§ Siapkan kertas karton putih satu lembar
§ Siapkan guntingan kertas warna yang jumlahnya sama banyak.
§ Suruh beberapa anak untuk mengambil semua warna satu per satu dengan menggunakan dua jari.
§ Berikan durasi waktu lima menit.
§ Hitung semua kertas warna yang diambil sesuai dengan warnanya.
§ Pertanyaan: mengapa warna putih paling sedikit diambil? Karena warna dasar pada lingkungan asli adalah putih yaitu karton sehingga potongan kertas warna putih tidak mudah dilihat.
2. Kegiatan inti
· Guru mengorganisasikan siswa kedalam bentuk kelompok yang bersifat heterogen (tiap kelompok 5 orang)
· Guru membagikan teks materi pembelajaran yang telah dibagi menjadi beberapa sub bab.
· Guru membagi siswa ke dalam kelompok ahli dengan topik/sub bab masing-masing, yaitu:
o Ahli 1 (ikan menyesuaikan diri dengan lingkungan untuk memperoleh makanan dan melindungi diri dari musuh).
o Ahli 2 (cicak menyesuaikan diri dengan lingkungan untuk memperoleh makanan dan melindungi diri dari musuh).
o Ahli 3 (cacing menyesuaikan diri dengan lingkungan untuk memperoleh makanan dan melindungi diri dari musuh).
o Ahli 4 (katak menyesuaikan diri dengan lingkungan untuk memperoleh makanan dan melindungi diri dari musuh).
o Ahli 5 (kadal menyesuaikan diri dengan lingkungan untuk memperoleh makanan dan melindungi diri dari musuh).
· Siswa diskusi dengan kelompok ahli sesuai keahlian masing-masing.
· Setalah diskusi dengan kelompok ahli selesai, siswa kembali ke kelompok asal untuk menjelaskan secara bergiliran materi yang dikuasainya kepada teman-teman di kelompok asal.
· Tiap-tiap tim ahli secara bergiliran mempresentasikan hasil diskusinya.
3. Kegiatan akhir
· Guru memberikan pin sebagai penghargaan kepada tiap kelompok ahli yang dapat menjawab pertanyaan dari kelompok lain.
· Guru dan siswa menyimpulkan materi yang telah dibahas.
o Kesimpulan materi pembelajaran “setiap makhluk hidup khususnya hewan mempunyai cara penyesuaian diri yang berbede-beda untuk memperoleh makanan dan melindungi diri dari musuh”.
· Guru memberikan evaluasi (penilaian hasil)
· Guru memberikan PR
o Identifikasilah cara penyesuaian diri hewan untuk mendapatkan makanan dan melindungi diri dari musuhnya yang berada di lingkungan sekitar rumah mu (hewan peliharaan, masing-masing 2 jenis hewan)!
o Bedakanlah cara penyesuaian diri hewan untuk mendapatkan makanan dan melindungi diri dari musuhnya yang berada di lingkungan sekitar rumahmu (hewan peliharaan, masing-masing 2 jenis hewan)!
VIII. Alat dan sumber belajar:
Sarjan, dkk. 2004. Sains 5. Klaten: Sahabat.
Media konkrit berupa hewan yang di observasi siswa.
IX. Evaluasi :
1. Penilaian proses
Lembar Penilaian Diskusi
Mata Pelajaran : IPA
Kelas/semester : V/1
Materi Pokok : penyesuaian diri hewan
No
Nama Siswa
Aspek yang dinilai
Skor
Ket
Keaktifan
Kerjasama
Tanggung jawab
Ketepatan menjawab 1 2 3 4
Keterangan :
1. Kurang
2. Cukup
3. Baik
4. Sangat Baik
Lembar Penilaian Observasi
Mata Pelajaran : IPA
Kelas/semester : V/1
Materi Pokok : penyesuaian diri hewan
No
Nama siswa
Aspek yag dinilai
skor
ket
Teliti
Tepat
Kerja sama
Objektif
Menggunakan indera
Catatan observasi 1 2 3 4
Keterangan :
1. Kurang
2. Cukup
3. Baik
4. Sangat Baik
2. Penilaian Hasil
Butir soal:
1) Penyesuaian diri makhluk hidup dapat disebut sebagai….
a. Bernapas
b. Berkembang biak
c. Adaptasi
d. Bertelur
2) Dibawah ini adalah cara-cara katak menyesuaikan diri untuk mendapatkan makanan, kecuali.......
a. Memliki lidah yang menempel pada bagian depan mulutnya.
b. Menangkap mangsa dengan menggunakan mulut atau belitan tubuh.
c. Lidahnya memiliki ujung yang bergetah perekat.
d. Panjang lidah 5-7 cm.
3) Hewan apa yang benapas dengan insang, jika ada musuh, dia mengeruhkan air untuk menghindari diri dari bahaya musuh…….
a. Ikan
b. Cacing
c. Katak
d. Cicak
4) Mengapa warna kulit kadal selalu berubah sesuai dengan tempat dia berada ?
a. Untuk mencari makanan
b. Melindungi diri dari musuh
c. Berkembang biak
d. Membuat sarang
5) Di bawah ini adalah cara-cara katak untuk melindungi diri dari musuhnya , kecuali.......
a. Memiliki kulit berkelenjer racun
b. Kaki yang panjang untuk melompat
c. Mengeluarkan racun atau bauh yang tidak enak
d. Memiliki kulit sisik bertanduk yang sangat keras pada punggung dan perut
6) Bagaimana cara cicak untuk melindungi dirinya dari musuh?
a. Memutuskan kakinya
b. Memutuskan tangannya
c. Memutuskan ekornya
d. Memutuskan kepalanya
Kunci jawaban:
1) C
2) B
3) A
4) B
5) D
6) C
Mengetahui Surabaya, 13 November 2008
Kepala Sekolah Guru Kelas V
Joni A. Higa Huki Luisanto K. Djawa
NIP. 123 456 789 NIP. 987 654 321
TUGAS
PENDIDIKAN IPA II
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Oleh:
Joni Anderias Higa Huki
Ronald Paulus Lanus
Luisanto K. Djawa
Nere Setiawan Lede
Marlin S. Bule Logo
UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
S-1 PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
4 komentar:
eh, fase-fase kooperatif koq g muncul? tabelnya ilang!! padahal gue perlu
Portofolio_Q...!!!!!
saya juga bingung,,,kok bisa hilang..???
padahal tabelnya sudah saya buat,,,???
thanks buat testinya,,,akan saya buat fase-fase kooperatif dengan tidak menggunakan tabel sehingga bisa ditampilkan dan anda bisa mengambilnya...
sekali lagi thanks buat testinya..
oke punya boz..
thankx ya...
Posting Komentar